JNE Bersama Ikhlas Foundation Bagikan 1500 Nasi Bungkus

JNE Bersama Ikhlas Foundation Bagikan 1500 Nasi Bungkus

JNE Bersama Ikhlas Foundation Bagikan 1500 Nasi Bungkus

Jakarta, Upeks–Pandemi COVID-19 yang sudah memasuki bulan ke-5 di Indonesia sejak akhir Januari lalu, berdampak pada semua lini kehidupan. Dampak paling besar dari pandemi ini terjadi pada kehidupan sosial masyarakat dan terhadap orang berpenghasilan harian karena banyak yang kehilangan mata pencaharian, bahkan kesulitan memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.

Bacaan Lainnya

Melihat kondisi yang memprihatinkan saat ini, JNE berkolaborasi dengan Ikhlas Foundation – Mualaf Center turut tergerak untuk berpartisipasi dalam kolaborasi pemberian bantuan 1500 nasi bungkus. Pembagian nasi bungkus ini dilaksanakan di beberapa titik di Jakarta secara bertahap, dimulai dengan 300 bungkus pertama pada, Senin, (11/5) di sekitar area Tomang – Hasyim Ashari – Roxy.

Pembagian nasi bungkus ini pun berlanjut di area Puri Kembangan sebanyak 300 bungkus pada Rabu (13/5) dan di sekitar area Kantor JNE HUB Garuda Kemayoran pada Jum’at (15/5) sebanyak 350 bungkus. Lalu, pada Senin (18/5) , 300 bungkus juga dibagikan di sekitar Kantor JNE HUB Sunter mau pun Ancol, dan 300 bungkus lagi di sekitar Kantor JNE HUB Poglar serta Kemanggisan Jakarta pada Rabu (20/5) .

VP Marketing JNE, Eri Palgunadi, mengatakan, upaya memerangi dampak virus corona harus dilakukan dengan kerjasama dan gotong royong sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap sesama sebagai bentuk aksi solidaritas. Setelah JNE melakukan beragam langkah pencegahan covid-19 di internal perusahaan, selanjutnya adalah langkah yang bermanfaat juga untuk pihak eksternal.
Lanjut Eri, bagi JNE kesuksesan terbesar adalah ketika masyarakat mampu merasakan manfaat dari keberadaan JNE. “Oleh karena itu, berbagai hal JNE lakukan untuk memerangi pandemic covid-19, seperti secara aktif membantu pendistribusian APD hasil donasi masyarakat atau produksi berbagai pihak dan pemberian diskon ongkir khusus APD”.
Sebagai salah satu penggerak rantai pasok penunjang perekonomian, JNE menjadi salah satu perusahaan yang didukung oleh pemerintah untuk terus beroperasi.
“Hal tersebut menjadi momentum bagi JNE untuk membantu sesama dan terus memenuhi kebutuhan pengiriman paket pelanggan. Oleh karena itu JNE tetap buka untuk melayani, apalagi saat ini adalah momen Ramadhan dan Idul Fitri, ” pungkas Eri.

Pos terkait