MAKASSAR,UPEKS.co.id— Kebutuhan yang terus mengalami peningkatan. Kino Indonesia akhirnya melaunching Ellips Hair Mist dengan tagline Shine All The Way di Makassar X Beauty 2023, Trans Studio Mall (TSM), Kamis (1/08/2023).
Ellips Hair Mist yang merupakan solusi instan hair refresher dengan fragrance booster yang dapat membantu menetralisir berbagai jenis bau dan memberikan kelembutan pada rambut.
Head Of Public Relation, Arviane menambahkan keikutsertaannya dalam ajang Makassar x Beauty 2023 pada 1 hingga 3 September 2023 untuk memperkenalkan secara langsung produk terbaru Ellips Hair Mist.
“Tentunya partisipasi dalam event regional seperti ini akan membantu Ellips membangun brand awareness dan customer engagement serta memperluas jangkauan pasar di Makassar dan sekitarnya,” ungkapnya.
Anne, sapaan akrabnya itu, mengatakan sebagai perusahaan yang bergerak di bidang produk kebutuhan konsumen, Ellips menjadi branc yang berhasil mendapatkan pengakuan sebagai merek pilihan utama para konsumen.
Senada yang diungkapkan Brand Manager Ellips, Pamela mengatakan kehadiran Ellips Hair Mist untuk memenuhi kebutuhan konsumen dalam meningkatkan kepercayaan dirinya.
“Kita eksklusif juga hadirkan di Makassar untuk hair mask Disney. Kami coba menjawab kebutuhan itu. Kami sebagai produk Ellips bisa menghadirkan produk agar perempuan Indonesia lebih percaya diri,” tandasnya.
Pamela mengatakan ini kali pertama Ellips resmi melaunching produk perawatan rambut terbarunya di Kota Makassar, dengan mengikuti Makassar X Beauty 2023.
“Ini kali pertama kami launching produk kami di Kota Makassar sekaligus turut serta berpartisipasi di Makassar x Beauty 2023. Kami juga menyiapkan promo hingga 30 persen selama pameran,” ujarnya.
Selain menghadirkan promo bagi konsumen Ellips, Pamela menambahkan ada promo menarik lainnya yang disuguhkan Ellips bagi konsumen, yakni dengan membawa botol kosong branc Ellips akan ditukar dengan yang baru.
“Selain promo up 30 persen, kami juga punya satu promo yaitu dengan menukarkan produk Ellips yang sudah kodong, dibawah langsung ke booth dan akan diberikan produk yang baru. Ini berlaku selama event Makassar x Beauty,” tutupnya. (rls)