Bapemperda DPRD Majene Bahas Usulan Perubahan Propemperda Tahun 2022

Bapemperda DPRD Majene Bahas Usulan Perubahan Propemperda Tahun 2022

MAJENE, UPEKS.co.id—Badan Pembentukan Perda (Bapemperda) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Majene menggelar rapat kerja bersama OPD dalam rangka membahas usulan Perubahan Program Pembentukan Perda (Propemperda) tahun 2022.

Rapat dipimpin oleh Ketua Bapemperda, Abd.Wahab, didampingi sekretaris Bapemperda Yahya Nur. Rapat digelar di ruang rapat gedung DPRD Majene, dengan menghadirkan tujuh OPD serta Bagian Hukum Pemerintah Kabupaten Majene, Senin (8/11/2021).

Bacaan Lainnya
 

Ketua Bapemperda DPRD Majene, Abd.Wahab menyampaikan, bahwa sebelum APBD tahun 2022 ditetapkan ia berharap kepada OPD pengusul, agar segala sesuatunya yang berhubungan dengan usulan Ranperda tahun 2022 kiranya mulai hari ini sudah dipersiapkan, termasuk anggarannya.

“Ini penting karena harus dikondisikan dan menyesuaikan anggaran-anggaran terkait dengan ranperda tahun 2022. Saya optimis bahwa apa yang telah diusulkan oleh pihak pemerintah daerah, tentu sudah dilakukan juga proses di tim pro Pemda Majene, utamanya terkait dengan judul peraturan daerah yang akan menjadi skala prioritas pengusulannya di tahun 2022,” ujar Wahab.

Sementara itu Asisten II Sekda Majene, Nadla Bakhit Fatta selaku timpro Pemda Majene menyampaikan, sebanyak 13 Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) yang diusulkan Pemda Majene melalui OPD, yakni dari Dinas Perhubungan, Dinas Perkim, Dinas Budpar, Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga, BKAD, PTSP dan Bagian Hukum Setda Majene.

“Alhamdulillah pada pertemuan hari ini semua OPD pengusul hadir, meskipun ada beberapa yang mewakili, dalam kesempatan ini saya menyampaikan permohonan maaf dari bapak sekretaris daerah yang tidak sempat hadir mengikuti rapat hari ini, karena lagi ada tugas di Kabupaten Mamuju Tengah. Insya Allah besok akan hadir,” katanya. (Ali)