Bappilu Golkar Dengarkan Curhatan Korban Banjir

MAKASSAR, UPEKS.co.id— Ketua Bappilu Golkar DPD II Kota Makassar, Usman Sofyan kembali mempimpin rombongan untuk menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Makassar.

Di hari kedua, Bappilu Golkar menyisir wilayah kelurahan Manggala, hingga ke Rt1 RW 11, wilayah yang terbilang sulit terjangkau dikarenakan masih sulitnya akses jalan.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah, Bappilu Golkar bersama tim berhasil menembus wilayah RT 1 RW 11 yang cukup terisolasi, dan memberikan bantuan,” ujar Usman, Kamis (24/1)

Saat membagikan bantuan, warga menyempatkan curhat kepada beberapa caleg Golkar yang turut membagikan bantuan.

“Iye, tidak mengungsi memang disini pak, sekitar 35 orang memilih bertahan. Karena pengalaman tahun-tahun sebelumnya, kalau banjir rawan juga pencurian,” ujar Nurman, salah satu warga RT 1.

Adapun caleg Golkar yannng turun kali ini di kelurahan Manggala yakni Irianto Ahmad, Nurhaldin, Atta Lantara, Salwa Mochtar, Viani Octavius dan Andi Besse Ferial yang sekaligus juga Ketua Partai Golkar Kecamatan Manggala.

Bantuan berupa sembako, dan juga makanan siap saji, dibagikan kepada korban banjir, yang diserahkan kepada Ketua RT masing-masing.

“Sesuai dengan instruksi ketua Bappilu Sulsel Deng Ical secara bertahap Bappilu Makassar akan terus bergerak meringankan beban korban bencana, dan mendengarkan aspirasi dari masyarakat,” ujar Usman. (rls)

Pos terkait