KOLAKA,UPEKS.co.id– Menjelang akhir masa jabatannya pada (14/1/2024), Plt Bupati Kolaka H Muhammad Jayadin melantik empat pejabat eselon IIB di lingkungan Pemda Kolaka, Sultra.
Ke empat pejabat eselon II B yang dilantik: H.M.Jufri sebagai Kadis Koperasi sebelumnya menjabat Kabag Pemerintahan Setda Kolaka, dr.Muh Aris sebagai Kadis Kesehatan sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana tugas Kadis Kesehatan, Sujianto sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan mantan Camat Wundulako, dan Mirdan juga adik kandung Plt Bupati Kolaka sebagai Kadis Pariwisata sebelumnya menjabat sebagai Camat Pomalaa.
Pelantikan berlangsung di ruang rapat Bupati Kolaka pada Jumat (5/1/2024) pukul 17.00 Wita. Hadir Penjabat Sekda Kolaka H Muh Bakri, Asisten II Setda Kolaka H Abbas Nuhung, Kepala Inspektorat H Mujahidin, dan beberapa Kepala Bidang Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kolaka.(pil)