Selayar, Upeks.co.id — Pemerintah Desa Barugaia gelar Sosialisasi Penanganan Covid-19 yang di rangkaikan dengan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap IV bulan Oktober, Nopember dan Desember tahun anggaran 2022 bertempat di Aula Kantor Desa Barugaia Selasa, (20/12/2022).
Giat Sosialisasi tersebut menghadirkan narasumber dari unsur Puskesmas Barugaia Kepala Tata Usaha Puskesmas Barugaia Muh. Rusdi, S.Kep., Ns dan Kasat Intel Polres Selayar AKP. Surahman juga turut hadir Kepala Desa Barugaia Muhammad Yusri, S.Si, Babinkantibmas, Babinsa, Ketua BPD, Kepala Dusun, pendamping lokal Desa dan penerima BLT sebagai peserta sosialisasi.
Mengawali materi sosialisasi Penanganan Covid-19, AKP. Surahman mengajak kepada seluruh peserta yang hadir dan para undangan mengirimkan Doa atas berpulangnya kerahmatullah mendiang mertua Wakil Bupati Kepulauan Selayar, semoga arwah beliau mendapat tempat yang istimewa di sisi Allah SWT. Aamiin
AKP. Surahman dalam materinya mengutarakan bahwa dalam penanganan Covid-19 di tingkat mengalami kendala karena kurangnya sosialisasi kepada Satgas Desa yang seharusnya menjadi perpanjangan tangan satgas kabupaten dalam upaya percepatan vaksinasi terkendala karena informasi terkait Covid-19 tidak tersampaikan.
“Karena kurangnya pemahaman Satgas Desa dan masyarakat sehingga saya hadir pada hari ini sebagai upaya memberikan informasi-informasi terkait Covid-19 dan langkah-langkah atau upaya tindakan yang semestinya dilakukan oleh Satgas Desa dan masyarakat yang dilakukan ketika ada yang terpapar Covid-19 dan juga supaya masyarakat mau di vaksin,” ungkap Surahman.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa upaya pengendalian dan pencegahan paling penting dilakukan dengan selalu mensosialisasikan kepada masyarakat untuk selalu menjalankan protokol kesehatan masyarakat yakni: memakai masker dalam beraktifitas diluar rumah, menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan.
“Perlu juga dipahami juga bahwa penyebaran Covid-19 melalui cairan atau doplek yang keluar dari penderita Covid-19 yakni cairan mata, hidung dan mulut sehingga diupayakan selalu memakai masker pada saat beraktivitas diluar rumah dan selalu menjaga jarak,” tuturnya.
Hal senada yang disampaikan oleh pemateri Muh. Rusdi, S.Kep.Ns mengatakan bahwa dalam upaya pengendalian dan pencegahan penyebaran Covid-19, koordinasi dan sinergitas antara Tim Medis, pemerintah desa dan Satgas Desa diharapkan berjalan dengan baik.
“Alhamdulillah koordinasi dan sinergitas antara pemerintah Desa Barugaia 3 terakhir selama Pandemi Covid-19 telah berjalan dengan baik, baik itu awal Pandemi 2020 yang lalu dan pada saat pelaksanaan vaksinasi selalu berkoordinasi dan bersinergi karena tanpa hal itu terjadi kami selaku tim medis pada saat melaksanakan tupoksi kami akan terkendala karena data penduduk ada di pemerintah desa,”tuturnya.
Setelah sosialisasi dilaksanakan kemudian dilanjutkan penyaluran BLT kepada masyarakat turut mendampingi AKP. Surahman, Muhammad Yusri, S.Si, Babinkamtibmas, Babinsa, Ketua BPD, dan Pendamping Lokal Desa. (Sya)