Polres dan Pemkab Selayar Launching Penanaman Hortikultura

Polres dan Pemkab Selayar Launching Penanaman Hortikultura

Polres dan Pemkab Selayar Launching Penanaman Hortikultura

SELAYAR.UPEKS.co.id— Polres dan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar Launching Penanaman Jagung,  Singkong dan Tanaman Hortikultura di Kebun Puncak Tanah Doang, Desa Bontomarannu, Kecamatan Bontomanai  Kabupaten Kepulauan Selayar, senin (29/6/2020).

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini untuk mendukung Program Pemerintah dalam hal ketahanan pangan yang juga selaras dengan  kebijakan Kapolri tentang Kampung Tangguh Nusantara di Kebun Puncak Tanah Doang.

Bupati Kepulauan Selayar melalui Sekertaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. Marjani Sultan, M.Si  sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Polres kepulauan selayar dalam memberi  edukasi dan menjadi pelopor ketahanan pangan di Kabupaten Kepulauan Selayar, ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Kepulauan Selayar AKBP Temmangnganro Machmud, S.I.K, MH, mengatakan kita mendukung program Pemerintah dan kebijakan Kapolri, dengan memanfaatkan lahan tidur dan lahan  masyarakat untuk kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, kata Kapores kegiatan ini juga sejalan dengan program Polda Sul- Sel yang bernama Kampung Ewako ” Boja kale” dimana program tersebut diharapkan bisa bersama sama stakeholder dan masyarakat mengelolah  lahan perkebunan, pertanian dan kolam / karamba budidaya ikan, sehingga bisa mendapatkan lumbung bahan  makanan dan dapat bertahan khususnya pada masa covid -19,” ucapnya.

Lanjut Kapolres berharap supaya kedepannya ada lahan perkebunan / pertanian misalnya untuk tingkat  Kabupaten 10 Ha, kecamatan 5 hektar, Desa 3 hektar dan tiap Dusun 1 hektar yang dikelola secara terpadu  antara pemerintah, Polres dan masyarakat sehingga Kabupaten Kepulauan Selayar merata, ada sumber dan  lumbung pangan, ujar Kapolres.

Di tempat terpisah, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Ir. Ismail saat dikonfirmasi awak media mengatakan bahwa hubungannya dengan ketahanan pangan ketika dilaunching hari ini kita lakukan, maka penyerahan pelaksanaan budidaya pengembangan sektor ketahanan pangan bersama Kapolres dan Dinas  Pertanian tentunya kita akan kawal itu semua.

” Ketahanan pangan ini sudah menjadi ketahanan nasional dalam hal pengawalannya tentunya Kapolres dan  Dinas pertanian akan mengawal itu sampai semua selesai dan kemungkinan perjalanan satu tahun kedepan,”  ucapnya.

Terakhir ia berharap, bahwa dengan selesainya itu, apa yang dilakukan Kapolres bersama Dinas pertanian, bisa  menjadi cikal bakal dan menjadi laboratoriumnya para masyarakat dan penyuluh untuk mengembangakan sektor  sektor lain dimasyarakat dan juga ketika ada yang mau belajar terkait itu silahkan datang kesana, tandasnya.

Dari pantauan awak media, launching penanaman jagung, singkong dan tanaman hortikultura ditandai dengan  penanaman secara simbolis bersama Kapolres dan Forkopimda Kabupaten Kepulauan selayar.(Sya).

Pos terkait