Penerimaan Peserta Didik Baru Diundur Hingga 15 Juni

Penerimaan Peserta Didik Baru Diundur Hingga 15 Juni

Penerimaan Peserta Didik Baru Diundur Hingga 15 Juni

SELAYAR.UPEKS.co.id—Diberitakan sebelumnya bahwa Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB) tahun  pelajaran 2020/2021 rencananya dibuka 8 Juni 2020 dengan beberapa jalur pendaftaran. Diantaranya, jalur  prestasi, jalur perpindahan orangtua, jalur afirmasi dan jalur zonasi

Bacaan Lainnya

Namun berhubung hal teknis pada sistem pengelolaan data maka pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru  (PPDB) pada jenjang Pendidikan Sekolah Menengah Atas, (SMAN) Sekolah Menengah Kejuruan (SMKN) dan  Sekolah Luar Biasa (SLB) diundur pelaksanaanya15 Juni 2020 berdasarkan surat edaran Dinas Pendidikan  Provinsi Sulawesi Selatan.

Demikian Kepala UPT SMA Negeri 1 Selayar, H. Zainal Abidin, S.Pd, MM.,Pd Kepada awak media melalui pesan  Whatsapp, Kamis (4/6/2020).

Dikatakannya Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada jenjang SMAN, SMKN dan SLB sebelumnya melalui juknis/ surat edaran dimulai 8 Juni 2020. Baru tadi siang, saya dapatkan surat edarannya dari Dinas Pendidikan  Provinsi Sulsel, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) diundur hingga 15 Juni.

“Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) diundur pada tanggal 15 Juni mendatang, karena berhubung dengan suatu hal teknis pada sistem pengelolaan data”, ucap H.Zainal mengutip surat edaran Didsik Provinsi Sulsel.

Untuk itu,calon peserta didik baru dan masyarakat khusunya yang ingin mendaftarkan anaknya di SMAN 1 Selayar, PPDB dibuka 15 Juni, ujarnya. (Sya).

Pos terkait